Cara paling mudah menghafal alquran

Memanfaatkan waktu sempit untuk menghafal alquran

Posted on 23/03/2024

author
Rijal bin Husen

Menghafal alquran adalah salah satu amalan terbaik dalam agama islam, namun banyak orang beranggapan bahwa hanya orang orang tertentu saja yang mampu melakukannya.

Sebenarnya, semua orang bisa menghafal alquran, dengan bermodalkan kesabaran, dan kegigihan dalam berproses, satu demi satu ayat dalam alquran dapat tertanam dalam ingatan.

Selain memiliki manfaat untuk kehidupan akhirat, menghafal al quran juga memiliki manfaat untuk kehidupan kita sehari hari diantaranya:

  1. Melatih kesabaran

    Tergesa gesa tidak dapat mempercepat proses hafalan, sebaliknya, kita dapat mengingat setiap detail ayat alquran dengan melakukan hafalan secara perlahan, sehingga tanpa sengaja seseorang akan terlatih kesabaran nya.

    Bahkan setelah seseorang menghafal sebuah ayat alquran, dia harus merawat hafalan tersebut agar tetap tertanam baik dalam ingatan nya.

  2. Mempelajari kisah orang terdahulu.

    Terdapat banyak kisah di dalam al quran, dimana kita bisa mengambil pelajaran, seperti kesabaran nabi Yusuf dalam menghadapi saudaranya, keteguhan nabi Ibrahim ketika akan dilemparkan ke dalam kobaran api dan lain sebagainya.

  3. Menghilangkan kesedihan.

    Setiap orang pasti mengalami kesedihan, terkadang seseorang hanya perlu meneguhkan hatinya untuk menghadapi kesedihan, keteguhan hati bisa didapatkan dengan mengetahui keteguhan orang lain dalam menghadapi kesedihan nya, seperti keteguhan ibu nabi Musa yang harus menghanyutkan bayi Musa kecil ke sungai.

  4. Semangat dalam mengerjakan sholat.

    Dengan bacaan surat yang berganti setiap sholat, tentu saja kita tidak akan bosan, justru kita akan memiliki 2 semangat sekaligus, semangat untuk sholat dan semangat untuk membaca hafalan quran.

  5. Pembentukan Karakter.

    Al-Quran mengandung petunjuk etika dan moral yang dapat membentuk karakter seseorang. Menghafalnya dapat membantu seseorang menjalani hidup dengan prinsip-prinsip yang baik.

  6. Peningkatan Mental dan Kognitif.

    Proses menghafal Al-Quran melibatkan latihan ingatan dan kognitif yang dapat meningkatkan daya ingat dan kemampuan konsentrasi.

  7. Membentuk Kepribadian Positif:

    Al-Quran mengajarkan nilai-nilai positif seperti kesabaran, kejujuran, dan kasih sayang. Menghafal dan mengamalkannya dapat membantu membentuk kepribadian yang lebih baik.

  8. Meningkatkan Keterampilan Sosial:

    Seseorang yang menghafal Al-Quran cenderung memiliki nilai-nilai sosial yang tinggi, seperti empati, toleransi, dan sikap yang baik terhadap sesama.

Menghafal Al-Quran bukan hanya sekadar upaya mengingat teks-teks suci, tetapi juga merupakan perjalanan spiritual dan pembentukan karakter yang mendalam. Manfaat-manfaat tersebut dapat membantu seseorang menjalani kehidupan sehari-hari dengan penuh makna dan nilai-nilai Islam.

Langkah langkah mudah untuk menghafal alquran

  1. Temukan rekaman suara atau video

    Alquran bersumber dari Allah tuhan semesta alam, disampaikan kepada malaikat Jibril, lalu disampaikan kepada nabi Muhammad dan para sahabatnya, dan dihafalkan oleh banyak orang disetiap zaman hingga sampai hari ini.

    Akan lebih mudah untuk mengikuti lisan penghafal quran lain daripada kita menghafal dengan cara membaca sendiri, kita juga belum mengerti ilmu membaca alquran seperti tajweed dan lain sebagainya, akan lebih baik jika kita mengikuti hafalan orang lain.

    Namun, kita juga perlu perlu teliti dalam memilih orang yang akan kita ikuti hafalan nya, kita juga perlu memeriksa latar belakang orang tersebut untuk memastikan bahwa ilmu dan bacaan alqurannya bagus, cara yang paling mudah adalah dengan memilih salah seorang yang pernah menjadi Imam di masjidil harom, karena orang tersebut sudah dipastikan oleh negara dan para cendekiawan muslim di tanah suci tentang ilmunya.

  2. Dengarkan al quran terus menerus

    Mendengarkan Al-Quran secara berulang akan membantu lebih mudah menghafal ayat-ayatnya. Hal ini karena dengan mendengarkan, Anda akan terbiasa dengan pelafalan dan intonasi ayat-ayat Al-Quran.

  3. Mulai dengan menghafal 1 hari 1 ayat

    Setiap orang memiliki kemampuan ingatan yang berbeda beda, dianjurkan untuk memulai menghafal quran sedikit demi sedikit misalkan 1 hari 1 ayat, dengan berjalan nya waktu, seseorang bisa saja menghafal 1 lembar atau lebih dalam 1 hari.

  4. Memahami arti ayat al quran

    Makna dari ayat al quran tidak kalah penting untuk diperhatikan karena memiliki pelajaran, lebih utama lagi jika kita mempelajari tafsir atau penjelasan ulama, sehingga pelajaran dari ayat tersebut tertanam didalam hati kita.

    Tidak hanya demikian, terkadang kita lebih mengingat kisah dari sebuah ayat dari pada ayat itu sendiri, sehingga mempelajari arti ayat alquran juga dapat membantu mengingat ayat tersebut.

Kesulitan dalam menghafal alquran

Beberapa kesulitan yang sering dihadapi ketika menghafal alquran yaitu:

  1. Sulit meluangkan waktu

    Setiap orang memiliki waktu 24 jam, dari total waktu tersebut rata rata orang menggunakan 8 jam untuk bekerja atau mencari nafkah, Kurang lebih 8 jam untuk tidur dan 8 jam untuk hal lain lain.

    Dari uraian diatas, kita memiliki 8 jam untuk melakukan hal lain, sekurang kurangnya masih ada 4 jam untuk aktivitas menghafal alquran, namun hanya sedikit orang yang bisa memanfaatkan waktu yang sempit tersebut.

  2. Tidak disiplin

    Dengan aktivitas harian yang berubah ubah setiap harinya, dan lingkungan yang terkadang tidak mendukung, seseorang akan kesulitan untuk disiplin melakukan hafalan, dan mengulang kembali ayat yang telah dihafalkan.

  3. Lupa ayat yang sedang dihafalkan

  4. Lupa ayat yang perlu di murojaah

Aplikasi hafalan alquran

Kami membangun aplikasi dalam rangka mencegah beberapa kesulitan diatas.

Pada kesempatan kali ini kami membagikan cara yang paling mudah untuk menghafalkan alquran dengan bantuan aplikasi.

1. Menyimak rekaman

Temukan rekaman atau video alquran, dan dengarkan secara terus menerus, dengan begitu, minimal kita mengetahui cara membaca yang benar.

2. Membuat folder baru

Kunjungi aplikasi kami pada memverses.ibinhusen.my.id, kemudian buat folder bacaan alquran baru :

  1. Klik tombol + dibawah,
  2. Namakan folder Hafalan
  3. klik tombol Buat folder
Buat folder baru
Buat folder baru

3. Tambahkan ayat untuk dihafalkan

Kemudian masuk ke folder dengan cara klik nama folder, dan tambahkan ayat yang ingin dihafalkan.

  1. Klik tombol + dibawah.
  2. Masukkan surat.
  3. Masukkan nomor ayat mulai.
  4. Masukkan nomor ayat selesai.
  5. Klik tombol Tambahkan.
Tambahkan ayat
Tambahkan ayat

4. Mengatur metode hafalan

Kamu perlu mengatur beberapa target sebelum menghafalkan alquran,

  1. Tekan tombol pengaturan pada bagian kanan atas.
  2. Tentukan berapa banyak ayat yang ingin Kamu hafalkan pada bagian Tampilkan ayat sebanyak (dianjurkan sebanyak 1 ayat).
  3. Tentukan berapa banyak bacaan alquran per hari pada bagian Target membaca perhari (dianjurkan sebanyak 70 kali).
  4. Klik tombol Terapkan
Mengatur metode
Mengatur metode

Kurang lebih akan tampil seperti gambar berikut

Tampilan memverses
Tampilan memverses

Setelah itu kamu hanya perlu membaca ayat yang ditampilkan lalu klik tombol Baca, jika dilakukan dengan di siplin, kamu akan menghafal 1 ayat tersebut sebelum bacaan yang ke 70 kali.

Jika kamu merasa telah menghafal dengan baik, tampilkan ayat sebanyak 2, dan lanjutkan menghafal ayat ke 2 sambil membaca ayat yang ke 1, lakukan seperti itu seterusnya.

5. Murojaah hafalan

Kita perlu membuat folder baru dengan nama Murojaah agar terpisah dengan ayat yang kita hafalkan.

  1. Pergi ke halaman utama
  2. Klik tombol + dibawah,
  3. Namakan folder Hafalan
  4. klik tombol Buat folder
Buat folder murojaah
Buat folder murojaah

kemudian kita masuk ke folder Hafalan sebelumnya, pada ayat yang sudah dihafal klik tombol Pindahkan ke lalu klik folder Murojaah.

Pindah ke folder murojaah
Pindah ke folder murojaah

Cara paling mudah untuk murjoaah alquran adalah dengan cara membacanya setiap sholat, baik wajib ataupun sunnah, kamu tidak perlu mengingat ayat apa yang akan kamu baca ketika sholat, karena sudah di kondisikan oleh aplikasi ini, setiap selesai mengerjakan sholat, kamu hanya perlu menekan tombol Baca pada ayat ayat yang telah kamu baca.

Langkah langkah diatas adalah berdasarkan pengalaman pribadi, bisa jadi kamu memiliki cara yang lebih sesuai dengan kemampuan menghafal kamu dan lebih baik dari cara diatas.

Kami juga ingin berbagi beberapa tautan rekaman alquran yang cukup mudah untuk di ikuti, dihafalkan, dan sudah sesuai dengan aturan-aturan membaca alquran, yaitu sebagai berikut:

  1. Surah 12 - Yusuf - by Ismail Annuri
  2. Surah 14 - Ibrahim - by Ismail Annuri
  3. Surah 18 - Al Kahf - by Syekh Abdurrahman Assudais
  4. Surah 19 - Maryam - by Ismail Annuri
  5. Surah 19 - Maryam (ayat 41 - 98) - by Muayyid al Mazen
  6. Surah 20 - Tha ha - by Ismail Annuri
  7. Surah 23 - Al Mu'minun - by Ismail Annuri
  8. Surah 58 - Al Mujadilah - by Fahad Aziz Niazi *Catatan pada ayat ke 9

Terimakasih telah membaca tulisan saya, semoga dapat menambah wawasan, sampai jumpa di tulisan saya selanjutnya.

Original post dalam bahasa inggris